Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jalannya Pertandingan
Menekan sejak menit awal, AC Milan belum mampu memberikan ancaman berarti dalam lima menit pertama ke gawang RB Salzburg.
Ancaman pertama dari AC Milan datang pada menit ke-7 melalui Olivier Giroud.
Namun, sepakan kaki kiri Olivier Giroud dari sudut sempit masih bisa diamankan kiper RB Salzburg, Philipp Koehn.
Memasuki menit ke-10, AC Milan justru gantian mendapatkan tekanan dari tuan rumah.
Rapatnya barisan pertahanan RB Salzburg membuat AC Milan kesulitan melakukan penetrasi dan gagal memberikan ancaman sejak menit ke-20.
Tuan rumah RB Salzburg akhirnya sukses memecah kebuntuan pada menit ke-28 melalui Noah Ofakor.
Menerima umpan terobosan dari Fernando yang sukses memotong sapuan tak sempurna dari Ismael Bennacer, Noah Okafor segera masuk ke kotak penalti AC Milan.
Let's goooooo!!!! ????#SALACM #UCL #SempreMilan pic.twitter.com/O3NAVw3vj7
— AC Milan (@acmilan) September 6, 2022
Pierre-Kalulu, yang coba menghentikannya, justru kena nutmeg alias kolong sehingga dirinya selip dan terjatuh, yang membuat Okaforor dengan mudah melewatinya dan melepaskan tembakan.