Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Isu Transfer Cristiano Ronaldo Makin Ngawur, Kini Klub Turki Disebut Siap Boyong Sang Megabintang

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 9 September 2022 | 10:00 WIB
Bocoran rating pemain FIFA 23 beredar, Cristiano Ronaldo alami penurunan! (TWITTER.COM/TIMELINECR7)

Sebelum mencapai kesepakatan itu, Ali Koç disebut sudah sempat bertemu dengan pihak Ronaldo.

Ali Koç menggunakan nama Jorge Jesus yang merupakan pelatih Fenerbahce sebagai daya tarik bagi Ronaldo.

Pasalnya, kapten timnas Portugal itu memang kenal dekat dengan Jorge Jesus yang juga sama-sama berasal dari Portugal.

Namun, kabar soal kepergian Ronaldo ke Turki tersebut dinilai sebagai berita yang ngawur.

Pasalnya, salah satu alasan Ronaldo ingin pergi dari Manchester United adalah karena ingin bermain di Liga Champions.

Sementara Fenerbahce sendiri musim ini tidak bermain di Liga Champions dan hanya bermain di ajang Liga Europa.

Baca Juga: Man United Vs Sociedad - Gol Ronaldo Dianulir, Jadi Agen 007 dan Resmi Jalani Paceklik Terparah

Selain itu, Fenerbahce juga dinilai tidak mampu untuk membayar gaji yang diminta Ronaldo.

Pasalnya, sebelum dirumorkan bergabung dengan Fenerbahce, Ronaldo sudah sempat dikaitkan dengan banyak klub.

Agen Ronaldo, Jorge Mendes, dikabarkan sudah menawarkan jasa kliennya ke berbagai klub top Eropa.