Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siasat Push Rank Malaysia untuk Titisan Lee Chong Wei Sebelum Tahun 2022 Berakhir

By Agung Kurniawan - Sabtu, 10 September 2022 | 21:15 WIB
Pemain tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong pada pertandingan 16 besar Malaysia Masters 2022 (TWITTER.COM/BAM)

Tidak hanya itu saja, BAM tengah mengatur siasat agar Ng Tze Yong bisa naik peringkat sebelum kalender kompetisi tahun 2022 berakhir.

Hal itulah yang menjadi asa Wong Choong Hann selaku Pengarah Kepelatihan BAM.

Setidaknya ada tiga turnamen terdekat yang diharapkan bisa mendongkrak rangking dunia Ng Tze Yong yang saat ini bertengger di posisi ke-39 dunia.

Ng Tze Yong dijadwalkan turun berlaga untuk ajang Indonesia Masters (18-23 Oktober), Hylo Open 2022 (1-6 November) dan Australian Open 2022 (15-20 November).

Komitmen untuk menaikkan peringkat dunia Ng Tze Yong kian tampak tatkala BAM juga menyertakannya dalam daftar cadangan untuk Denmark Open 2022 dan French Open 2022.

"Kami berusaha memasukkan namanya untuk bermain di Denmark Open (18-23 Oktober) dan French Open (25-30 Oktober) di daftar cadangan," ucap Wong Choong Hann.

"Jika ada rezeki, dia akan tampil di sana," imbuhnya, seperti dilansir BolaSport.com dari laman BHarian.

Jika tidak memiliki kesempatan tampil di dua tur Eropa tersebut, Wong Choong Hann optimistis tiga turnamen sebelumnya bisa membawa dampak baik bagi posisi Ng Tze Yong.

"Namun, jika kita tidak mendaftarkannya untuk berpartisipasi di Indonesia Masters, Hylo Open dan Australia Open," kata Wong Choong Hann.

"Sebenarnya tidak banyak pilihan turnamen untuk Tze Yong dan dia perlu memanfaatkan peluang di turnamen yang bisa dia mainkan," imbuhnya.