Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penampilan Apik Vinales Membuat Miguel Oliveira Semakin Yakin dengan Aprilia

By Wawan Saputra - Minggu, 11 September 2022 | 18:00 WIB
Pembalap Red Bull KTM, Miguel Oliveira pada sesi tes resmi di Sirkuit Misano, Italia, 6-7 September 2022 (MOTOGP.COM)

Baca Juga: Magis Marc Marquez Saja Tak Cukup Akhiri Kebobrokan Honda pada MotoGP

Usai memutuskan untuk bergabung bersama WithU RNF Aprilia musim depan, Oliveira terus memantau perkembangan Aprilia di MotoGP.

Aprilia sendiri di MotoGP tahun ini bisa dibilang menjadi salah satu pabrikan yang cukup kompetitif.

Dua pembalap Aprilia, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales menunjukkan performa yang cukup baik.

Espargaro sudah sejak awal musim tampil apik di MotoGP, bahkan Espargaro sukses mengantarkan Aprilia meraih kemenangan pertamanya di kelas utama MotoGP saat memenangi MotoGP Argentina 2022.

Tidak hanya itu saat ini Espargaro juga berhasil menduduki peringkat tiga di klasemen sementara MotoGP 2022.

Untuk Vinales sendiri akhir-akhir ini mulai menunjukkan tajinya dengan meraih podium. Dari empat balapan terakhir, Vinales sukses naik podium sebanyak tiga kali.

Hal tersebut yang membuat Oliveira semakin yakin bahwa Aprilia memiliki potensi yang besar untuk membawanya lebih baik dari tahun ini bersama KTM.

Apalagi pada sesi tes resmi yang digelar di Sirkuit Misano, Italia pada 6-7 September 2022, Aprilia tampil sangat baik.

Hal ini bisa dilihat dari hasil waktu gabungan dimana Vinales menempati urutan ketiga sedangkan Espargaro berada di urutan kelima.