Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH PIALA DUNIA - Misteri dan Skandal Gelar Juara Pertama Prancis

By Ade Jayadireja - Rabu, 14 September 2022 | 18:00 WIB
Timnas Prancis saat menjuarai Piala Dunia 1998. (TWITTER.COM/FOOTBALLFACTLY)

BOLASPORT.COM - Misteri dan tudingan skandal mewarnai perjuangan timnas Prancis dalam meraih gelar juara Piala Dunia untuk kali pertama.

Timnas Prancis pernah memiliki generasi emas yang berisikan Zinedine Zidane, Didier Deschamps, Laurent Blanc, dan masih banyak lagi.

Pemain-pemain tersebut juga berperan sangat krusial bagi Les Bleus saat menjadi tuan rumah Piala Dunia 1998.

Puncaknya terjadi sewaktu Prancis menantang Brasil pada partai final di Stade de France.

Tim Ayam Jantan difavoritkan karena berstatus tuan rumah.

Sementara itu, Tim Samba dijagokan lantaran menyandang predikat juara bertahan.

Hasilnya, Prancis secara mengejutkan mampu menggebuk Brasil 3-0.

Brace Zinedine Zidane dan satu gol Emmanuel Petit membuahkan gelar juara Piala Dunia pertama bagi pasukan dari Negeri Napoleon Bonaparte.

Baca Juga: Sudah Klik, Marselino Ferdinan Yakin Timnas U-20 Indonesia Lewati Semua Lawan dengan Kemenangan

Prancis bahkan mampu meredam ledakan Ronaldo Nazario yang kala itu sedang berada dalam performa terbaik bersama Brasil.