Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

LIVE - Sepakan Alfriyanto Nico Gandakan Keunggulan Timnas U-20 Indonesia atas Hong Kong

By Arif Setiawan - Jumat, 16 September 2022 | 20:24 WIB
Suasana laga timnas U-20 Indonesia Vs Hong Kong di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat (16/9/2022).

Tandukan Rabbani yang memanfaatkan umpan dari Zanadin Faris membuka keunggulan timnas U-20 Indonesia.

Baca Juga: Tak Pernah Beri Kesempatan Bernapas, Dani Alves Pilih Cristiano Ronaldo sebagai Lawan Terberat yang Pernah Dihadapinya

Wasit mengeluarkan kartu kuning pertama untuk pemain timnas U-20 Hong Kong, Ellison Tsang pad menit ke-15.

Ellison Tsang diganjar kartu kuning usai melanggar Rabbani.

Sepakan Rabbani masih belum tepat sasaran pada menit ke-20.

Satu menit berselang gol kedua timnas U-20 Indonesia tercipta.

Dari dalam kotak penalti, Alfriyanto Nico melepaskan tendangan keras.

Bola melesat mulus masuk ke pojok kanan bawah gawang timnas U-20 Hong Kong.

Susunan pemain timnas U-20 Indonesia versus Timor Leste:

Timnas U-20 Indonesia: 1-Cahya Supriadi; 2-Ahmad Rusadi, 3-Barnabas Sobor; 6-Zanadin Fariz, 11-Arsa Ramadan Ahmad, 12-Achmad Maulana Syarif, 15-Dony Tri Pamungkas, 16-Dia Syayid, 18-Alfriyanto Nico, 19-Rabbani Tasnim, 21-Rahmat Beri Santoso

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas U-20 Hong Kong: 1-Pong Cheuk Hei; 2-Ryan Lee, 4-Xavier Chang, 6-Ellison Tsang, 8-Tang In Chim, 9-Adriel Chan,10-Sohgo Ichikawa, 11-Chen Ngo Hin, 16-Osmond Chan, 17-Lee Lok Him, 21-Lak Cheuk Hei

Pelatih: Cheung Kin Fung.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P