Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jawaban Shin Tae-yong saat Ditanya Peluang Menang Lawan Vietnam pada Laga Bak Final di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 17 September 2022 | 08:45 WIB
Shin Tae-yong pasca timnas U-20 Indonesia menang 5-1 atas Hong Kong dalam laga kedua grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

Laga tersebut bak final lantaran menentukan siapakah yang menjadi juara grup dan lolos ke Piala Asia U-23 2023 di Uzbekistan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Minta Suporter Ramaikan Stadion GBT untuk Lihat Balas Dendam Timnas U-20 Indonesia ke Vietnam

Pasalnya, kini Vietnam memiliki poin, selisih gol, dan jumlah gol, dan kemasukan gol yang sama dengan timnas U-20 Indonesia.

Pelatih Shin Tae-yong pun memberikan tanggapannya soal peluang menang atas Vietnam.

"Untuk Vietnam, pasti akan berusaha untuk dapat kemenangan," kata Shin Tae-yong setelah pertandingan melawan Hong Kong.

"Tapi saya tidak bisa bicara apa-apa mengenai lawan Vietnam karena akan sama saja dengan kita memberitahukan kepada lawan taktik kita seperti apa," ujarnya.

Pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 hanya ada sepuluh juara grup dan lima runner-up terbaik yang akan lolos ke Uzbekistan tahun depan.

Uzbekistan dipastikan mendapat satu slot lantaran bertindak sebagai tuan rumah Piala Asia U-20 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P