Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Laga Pamungkas, Para Pemain Timnas U-20 Indonesia Siap Mental dan Tidak Takut Vietnam

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 17 September 2022 | 16:45 WIB
Shin Tae-yong saat memimpin latihan timnas U-20 Indonesia di Lapangan THOR, Surabaya pada Sabtu (17/9/2022) (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

Pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 hanya ada sepuluh juara grup dan lima runner-up terbaik yang akan lolos ke Uzbekistan tahun depan.

Uzbekistan dipastikan mendapat satu slot lantaran bertindak sebagai tuan rumah Piala Asia U-20 2023.

Senada dengan Shin Tae-yong, pemain andalan timnas U-20 Indonesia, Marselino Ferdinan percaya bahwa timnya akan memberikan yang terbaik untuk mengatasi perlawanan Vietnam.

"Kalau strategi semuanya saya serahkan kepada STY dan pelatih, kita hanya bisa melakukan yang terbaik," ujar Marselino Ferdinan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P