Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam sesi pemotretan Prancis nantinya bakal melibatkan beberapa sponsor timnas seperti Uber Eats, KFC, dan Coca-Cola.
Oleh karena itu, Mbappe begitu teguh ingin mendapatkan kontrol penuh pada hak citranya.
Kepercayaan terhadap pendukung akan dirinya juga diyakini dipertaruhkan andaikan ikut mendukung promosi dari sponsor terkait.
Di samping itu, setiap uang yang didapatkan pemain dari sponsor timnas tidak akan masuk ke kantong individu karena sebagian bakal masuk ke lembaga amal.
Baca Juga: Arsenal Pimpin Klasemen Liga Inggris, Ini Alasan The Gunners akan Gagal Jadi Juara
Mbappe juga merasa bahwa image rights pemain tertentu digunakan secara berbeda oleh federasi sepak bola Prancis daripada yang lain.
Beberapa pemain lain juga telah menarik diri dari kampanye pemasaran FFF karena mereka ingin memiliki agensi atas produk yang mencomot nama mereka.
Terkait hal ini, pihak FFF telah membuat pernyataan.
PSSI-nya Prancis itu mengatakan bahwa pihaknya dengan senang hati bakal mengerjakan perjanjian baru yang mempertimbangkan kepentingan dengan mendengarkan kekhawatiran dan keyakinan sah dari suara bulat para pemain.