Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dari Tuchel, Zidane, sampai Loew, Silakan Hubungi 10 Pengangguran Berkelas Ini jika Anda Butuh Pelatih Baru

By Beri Bagja - Rabu, 21 September 2022 | 07:20 WIB
Thomas Tuchel (kiri) dan Zinedine Zidane termasuk dua pelatih elite yang belum memiliki klub saat ini. (TWITTER.COM/RBELGIQUE)

Prestasi mengantar The Blues juara Liga Champions dan Piala Dunia Klub tak cukup menjadi penebus start melempem awal musim ini.

Tuchel dikaitkan dengan Juventus sebagai calon pengganti Massimiliano Allegri, tetapi peluang meneruskan pekerjaan Julian Nagelsmann di Bayern tampak lebih terbuka.

2. Zinedine Zidane

TWITTER.COM/INVICTOSSOMOS
Zinedine Zidane saat menorehkan rekor 250 laga bersama Real Madrid kala melawan Eibar dalam lanjutan laga Liga Spanyol 2020-2021.

Melihat rekam jejak gemilangnya, tidak sedikit proposal dilayangkan kepada legenda Prancis ini.

Torehan gelar Liga Spanyol (2) dan Liga Champions (3) buat Real Madrid menjustifikasi kelas Zidane sebagai pelatih elite.

Namun, tawaran yang datang tak pernah terealisasi karena kabarnya Zidane saat ini cuma mau menukangi timnas Prancis.

3. Mauricio Pochettino

Kegagalan mengantar PSG juara Liga Champions cukup sebagai alasan klub mendepak Pochettino.

Posisinya diambil alih Christophe Galtier Juli lalu.