Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Insiden tersebut membuat peluang juara dunia Bagnaia pada musim lalu tertutup.
Kejadian serupa kembali terjadi musim ini, di mana Bagnaia yang memimpin balapan dari awal mendapat tekanan dari Bastianini.
Pada MotoGP Prancis, Bagnaia terjatuh usai Bastianini menempel ketat dirinya.
Adapun di dua balapan terkini, duel calon rekan satu tim itu kembali berlanjut.
"Saya telah berubah sejak awal musim. Sekarang ketika saya memimpin balapan, saya hanya memikirkan hal-hal yang paling penting," kata Bagnaia dikutip BolaSport.com dari Speedweek.com.
"Saya harus sempurna di atas motor saya dan bertindak dengan sempurna. Saya tidak khawatir lagi jika seorang pembalap mengurangi jarak di belakang saya."
"Saya sudah beberapa kali mengalami tahun ini bahwa seseorang lebih dekat dengan saya, itu adalah situasi yang paling sulit secara mental," tutur Bagnaia.
Baca Juga: Pengamat MotoGP Nilai Bastianini Pembalap Cerdas dan Pintar Mengatur Strategi
Dengan itu, Bagnaia harus bisa mengatasi situasi tersulit pada balapan jika ingin mewujudkan mimpinya meraih gelar juara di kelas utama.
"Dalam balapan ini saya sangat fokus pada diri saya sendiri, saya mencoba beradaptasi dengan setiap situasi," kata Bagnaia.