Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA - Gara-gara Liga Champions, Kapten Liverpool Enggan Ajak Keluarga ke Qatar

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 22 September 2022 | 21:00 WIB
Gelandang timnas Inggris, Jordan Henderson, mendengarkan arahan dari pelatih Gareth Southgate dalam laga semifinal Piala Dunia 2018 kontra timnas Kroasia di Stadion Luzhniki, 11 Juli 2018. (FRANCK FIFE/AFP)

Dalam wawancaranya dengan media Irlandia, Independent.ie, Henderson sempat ditanyai mengenai peluang membawa keluarganya ke Piala Dunia 2022.

Henderson mengaku dirinya masih memikirkan keputusan untuk membawa keluarganya Qatar.

Hal itu tidak lepas dari pengalaman gelandang berusia 32 tahun tersebut selama pergelaran Liga Champions 2021-2022 dan EURO 2020.

Saat itu, sempat terjadi kekacauan dalam partai final saat Henderson membela timnas Inggris dan Liverpool.

Keluarga dan teman-temannya pun sempat menjadi korban dalam kericuhan tersebut.

Untung saja, keluarga dan teman-temannya yang terjebak dalam kekacauan tidak mengalami luka-luka.

TWITTER.COM/HOOLIGANSTV_EU
Suporter Liverpool yang tertahan di luar Stadion Stade de France, Paris, jelang final Liga Champions melawan Real Madrid, 28 Mei 2022.

Baca Juga: Peserta Piala Dunia - Demi Tampil Maksimal dengan Wales, Gareth Bale Optimistis Jaga Kebugaran meski Minim Waktu Bermain di Los Angeles

Oleh karena itu, Henderson berpikir dua kali untuk mengajak keluarganya ke Piala Dunia 2022.

"Keluarga dan teman-teman saya memiliki beberapa pengalaman selama beberapa tahun terakhir, yang benar-benar mengejutkan mereka dan mungkin menunda mereka untuk pergi ke pertandingan berikutnya," kata Henderson.