Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia International Series 2022 - Walau Debutan, Reza/Melati Jadi Rival Serius Unggulan Ke-1

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 22 September 2022 | 22:29 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Moh Reza Pahlevi Isfahani/Melati Daeva Oktavianti, saat berlaga pada babak 32 besar Indonesia International Series 2022 di Gor Amongrogo, Yogyakarta, Rabu, 21 September 2022 (DJARUM BADMINTON)

Reza/Melati akan menghadapi pasangan ganda campuran pelatnas pratama, Rafli Ramanda/Az-Azahra Putri Dania, pada perempat final.

Dejan/Gloria juga mewaspadai Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil, pasangan baru hasil ekseprimen PBSI.

Adnan telah melakoni banyak pertandingan besar bersama Mychelle Chrystine Bandaso sedangkan Indah merupakan mantan juara dunia junior.

"Kami, kalau besok menang, berpeluang ketemu mereka di semifinal," ujar Dejan.

Dejan/Gloria sendiri ke perempat final setelah mengalahkan Prad Tangsrirapeephan/Pattaraporn Rungruengpramong dari Thailand dengan dua game langsung 21-8, 21-13.

"Alhamdulillah pertandingan hari ini berjalan seusai rencana," kata Dejan.

"Dari segi permainan nggak ada kendala, hanya dari segi angin masih nyari-nyari, soalnya agak kencang dan susah diatur."

"Jadi tadi kami nggak buru-buru untuk mau matiin gitu, masih banyak nyoba-nyoba," ungkap Dejan.

"Secara kesuluruhan sih tadi kami lebih banyak ngepasin sama kondisi lapangan," ujar Gloria menambahkan.

Baca Juga: Penerus Lee Chong Wei Yakin Bisa Tembus Ranking 30 Besar Dunia meski Absen pada 2 Turnamen