Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan Mulia Remko Bicentini Bertahan 12 Tahun Bangkitkan Sepak Bola Curacao

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 23 September 2022 | 19:45 WIB
Pelatih Timnas Curacao, Remko Bicentini bersama Kapten, Cuco Martina dalam jumpa pers jelang laga melawan Timnas Indonesia di Hotel Haris, Bandung, Jumat (23/9/2022). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

"Tim kami mulai dari negara kecil yang terus berkembang. Harus buktikan tim kami ada. Ada perbedaan timnas Indonesia dan Curacao," lanjutnya.

Baca Juga: Kata Luis Milla setelah Dua Anak Didik Shin Tae-yong Kembali ke Persib Bandung

Remko Bicentini naik pangkat sebagai pelatih kepala timnas Curacao pada 2016, menggantikan Patrick Kluivert.

Pada Juni 2017, Bicentini membawa Curacao meraih gelar Piala Karibia perdananya.

Dia juga membantu pulau itu lolos ke tiga edisi Piala Emas CONCACAF berturut-turut.

Untuk melawan timnas Indonesia, Bicentini telah mempersiapkan 23 pemain timnas Curacao.

Di antara pemain itu ada dua yang berlaga di Inggris raya, yakni Leandro Bacuna (Cardiff City) dan Juninho Bacuna (Birmingham City).

Terkhusus Leandro Bacuna, dirinya adalah top skorer timans Cuarcao dengan koleksi 14 gol.

Selain keduanya, Curacao juga memiliki tiga pemain lain yang pernah merumput di Liga Inggris.

Ketiganya adalah Vurnon Anita (mantan peain Leeds United), Kenji Gorre (eks Swansea City), dan Cuco Martina (eks Everton).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P