Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hal itu lantaran Liverpool menghadapi masalah di lini tengah menyusul cederanya sejumlah gelandangnya.
Namun, Zakaria pada akhirnya menjatuhkan pilihannya kepada Chelsea.
Salah satu alasan mengapa playmaker timnas Swiss tersebut lebih memilih klub asal London itu karena adanya sosok Thomas Tuchel.
Sayangnya, Tuchel kemudian dipecat dan kursi pelatih Chelsea diambil alih oleh Graham Potter.
"Tawaran Liverpool? Saya mendengar itu dari agen saya, tetapi pada akhirnya saya memutuskan pindah ke Chelsea," kata Zakaria seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Semuanya terjadi dengan sangat cepat."
"Saya tidak tahu kemungkinan pindah ke Chelsea sampai enam jam sebelum akhir jendela transfer."
"Thomas Tuchel adalah salah satu alasan saya pergi ke Chelsea, dia pelatih yang hebat."
"Tapi sekarang kami tidak punya banyak waktu dengannya, tapi itulah sepak bola."
"Semuanya berjalan cepat," tutur mantan pemain tengah Borussia Moenchengladbach tersebut.