Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jarak Jauh di Rangking FIFA Bukan Masalah, Timnas Indonesia Sukses Kalahkan Curacao

By Arif Setiawan - Sabtu, 24 September 2022 | 21:53 WIB
Para pemain timnas Indonesia merayakan gol yang dicetak Dimas Drajad dalam pertandingan melawan Curacao di Stadion GBLA, Sabtu (24/9/2022) (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

Berawal dari tendangan Pratama Arhan, backheel Dimas Drajad membuat penjaga gawang timnas Curacao tak berdaya.

Timnas Indonesia kembali unggul 3-2 atas Curacao.

Tendangan bebas Saddil Ramdani pada menit ke-62 masih bisa ditepis oleh Tyrick Jeremy Bodak.

Baca Juga: Paris Saint-Germain Tentukan Nasib Lionel Messi Usai Piala Dunia 2022

Pada menit ke-71 pergantian pemain kembali dilakukan Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong memberikan kesempatan untuk Ramadhan Sananta menjalani debut di timnas Indonesia.

Pemain berusia 19 tahun itu menggantikan Dimas Drajad.

Dua menit berselang gantian Dendy Sulistyawan yang dimasukan untuk mengisi posisi Witan Sulaeman.

Shin Tae-yong memutuskan menarik kembali Ramadhan Sananta pada menit ke-86.

Sebagai gantinya, Shin Tae-yong memasukan M Rafli.