Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Bungkam Curacao, Shin Tae-yong: Pemain Kami Tidak Takut dengan Lawan

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 24 September 2022 | 23:15 WIB
Para pemain timnas Indonesia merayakan gol yang dicetak Dimas Drajad dalam pertandingan melawan Curacao di Stadion GBLA, Sabtu (24/9/2022) (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

"Memang lawan yang kami hadapi ini bukan dari Asia."

"Curacao mempunyai pemain yang postur tubuhnya lebih baik dari kami."

"Tapi pemain kami tidak ketakutan dengan pemain-pemain Curacao," ucap Shin Tae-yong dalam sesi jumpa pers yang dihadiri BolaSport.com.

Timnas Indonesia sejatinya tertinggal gol terlebih dahulu lewat gol cepat di menit ke-7 dari penyerang Curacao, Rangelo Maria Janga.

Baca Juga: Timnas Indonesia Naik Tiga Peringkat di FIFA Usai Kalahkan Curacao

Timnas Indonesia baru bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Marc Klok pada menit ke-18.

Timnas Indonesia sempat mengembalikan kedudukan menjadi 2-1 atas Curacao lewat tandukan Fachruddin Aryanto pada menit ke-22.

Tiga menit kemudian, Curacao berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat gol Juninho Bacuna.

Pada babak kedua menit ke-56 timnas Indonesia kembali unggul lewat gol cantik Dimas Drajad.

Baca Juga: Jarak Jauh di Rangking FIFA Bukan Masalah, Timnas Indonesia Sukses Kalahkan Curacao