Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Langsung Dipanggil Seusai Cetak Gol ke Gawang Curacao, Fachruddin Aryanto Ungkap Arahan Pelatih Timnas Indonesia

By Wila Wildayanti - Minggu, 25 September 2022 | 11:45 WIB
Kapten timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto saat ditemui BolaSport.com seusai mengalahkan Curacao, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (24/9/2022). (WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM)

Pemain Madura United itu pun membeberkan apa sebenarnya arahan yang diberikan oleh tim pelatih.

Ia mengaku bahwa tim pelatih menyoroti soal organisasi tim yang terlihat berantakan di awal-awal pertandingan.

Baca Juga: Penampilan Timnas Indonesia Kalahkan Curacao Bikin Haru dan Hapus Pesimisme

Menurutnya, dengan formasi baru yang diterapkan pelatih timnas Shin Tae-yong itu memang berpengaruh banyak untuk tim.

Saat tim memakai formasi 3-4-3, ia mengaku tim memang sempat keteteran karena Fachruddin mengaku tak terbiasa.

Sehingga pelatih memberi arahan untuknya mengingatkan pemai lainnya agar bisa kembali ke posisi awalnya dengan baik.

"Kalau soal dipanggil tim pelatih itu masalah organisasi karena kami pakai tiga bek," ujar Fachruddin saat ditemui BolaSpoet.com seusai pertandingan melawan Curacao.

"Jadi di awal-awal masih ada kurang, jadi diiperbaiki lagi," ucapnya.

Fachruddin pun menjelaskan bahwa hal ini terjadi karena para pemain memang belum lama juga bergabung.

Jadi masih ada beberapa hal yang memang harus diperbaiki ke depannya.