Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dimas Drajad Tampil Ciamik di Timnas Indonesia, Djadjang Nurdjaman Kirim Wejangan

By Arif Setiawan - Senin, 26 September 2022 | 19:30 WIB
Pelatih Tira Persikabo, Djadjang Nurdjaman, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat latihan di Lapangan Latih Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 10 Mei 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Dimas harus tetap rendah hati," kata Djadjang Nurdjaman, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Tetap jadi orang baik."

"Jangan terpengaruh dengan pujian orang," ujarnya.

Baca Juga: Habiskan Dana Milyaran, Kualitas Rumput Stadion GBT Dipertanyakan Anggota DPRD Surabaya

Djadjang Nurdjaman menilai apabila sikap rendah hati wajib dimiliki semua pemain.

Terlebih pemain timnas Indonesia yang berjuang demi negara.

"Karena membela timnas itu sama dengan membela negara," ucap pria yang sering disapa Djanur itu.

"Jadi selain kualitas individu yang harus bagus dna layak membela timnas, attitude juga harus sama baiknya."

"Jangan sampai pemain timnas punya perilaku buruk."

"Terus tingkatkan kemampuan karena masih ada yang harus ditingkatkan," tuturnya.

PSSI
Selebrasi para pemain timnas Indonesia dalam laga melawan Curacao, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/9/2022).

Sementara itu, timnas Indonesia bakal kembali melakoni laga melawan Curacao pada tanggal 27 September mendatang.

Pertandingan nantinya bakal digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P