Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pembalap berjuluk Baby Alien itu meraih waktu lap terbaik 1 menit 31,119 deti alias lebih cepat 0,011 detik dari Luca Marini.
Tepat di tikungan 3, Aleix Espargaro dari tim Aprilia nyaris kehilangan keseimbangan tatkala melakukan pengereman keras.
This session is a bit of a gift for the likes of @AleixEspargaro! ????
He admitted yesterday that they have work to do in dry conditions ????#ThaiGP ???????? pic.twitter.com/0Wt2GPJEvB
— MotoGP™???? (@MotoGP) October 1, 2022
Yellow flag alias bendera kuning berkibar setelah Jorge Martin mengalami kecelakaan saat melibas tikungan 12.
10 menit sesi FP3 berjalan, Luca Marini berhasil mempertajam catatan waktu lapnya menjadi 1 menit 31,078 detik untuk menggeser Marc Marquez.
Di sisi lain, Francesco Bagnaia dari tim pabrikan Ducati perlahan-lahan mulai memanas dengan merangsek ke posisi tiga besar.
Nasib berbeda dialami Fabio Quartararo dari Yamaha di mana dia melebar usai gagal memperbaiki catatan waktunya.
Baca Juga: MotoGP Thailand 2022 - Jaminan Marc Marquez, Honda Takkan Ketinggalan Pesta
Persaingan semakin memanas saat FP3 MotoGP Thailand 2022 menyisakan 30 menit terakhir dengan keberhasilan Alex Rins (Suzuki) menggeser Francesco Bagnaia.
Kesulitan juga dialami Fabio Quartararo yang tertahan di urutan keenam dengan selisih 0,123 detik lebih lambat dari Luca Marini.
Tak butuh waktu lama, adik Valentino Rossi itu kian mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 31,038 detik.