Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pato kembali mencatatkan namanya di papan skor pada akhir babak pertama.
Berawal dari sepakan pojok Terens Puhiri. Pato menanduk bola yang datang dan membuat Borneo FC memimpin 2-0.
Skor tersebut menutup babak pertama.
Baca Juga: Persib Vs Persija - Anak kesayangan Luis Milla Puji Keganasan Macan Kemayoran
Dua tenaga baru dimasukan Madura United pada awal babak kedua.
Zulfiandi dan Malik Risaldi ditarik keluar kemudian diganti oleh Ricki Ariansyah dan Bayu Gatra.
Pato mencetak hattrick pada menit ke-64.
Gol tersebut berawal dari umpan Jonathan Bustos.
Bola yang datang disambar Pato dengan tendangan indah dari dalam kotak penalti Madura United.
Miswar Saputra pun tak berkutik melihat gawangnya kebobolan untuk ketigakalinya.