Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming MotoGP Thailand 2022 - Balapan Mulai Pukul 15.00 WIB

By Delia Mustikasari - Minggu, 2 Oktober 2022 | 06:45 WIB
Dari kiri ke kanan, Jorge Martin (Pramac Racing), Marco Bezzecchi (Mooney VR46), Francesco Bagnaia (Ducati) setelah sesi kualifikasi MotoGP Thailand 2022 di Sirkuit Buriram, Sabtu (1/10/2022). (MOTOGP.COM)

Rekan Bezzecchi yang juga lulusan Akademi VR46, Francesco Bagnaia, start dari posisi ketga sebagai penantang Juara Dunia. 

Bagnaia yang tertinggal 18 poin di belakang pemimpin klasemen Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) yang berada di urutan keempat saat start  mengatakan bahwa setelah Jumat bahwa ia awalnya khawatir”karena masalah yang mengadangnya di Jepang terus berlanjut.

Tetapi sejak saat itu, Bagnaia dan tim Ducati mampu membalikkan keadaan meskipun kualifikasinya terhalang oleh putaran pertama yang buruk yang memaksanya untuk  bermain aman pada percobaan keduanya.

"Saya senang hari ini karena pada awal kualifikasi saya sedikit kesulitan dengan ban belakang pertama," kata Bagnaia.

"Saya tidak melakukan waktu putaran yang baik dan saya berjuang untuk menemukan beberapa traksi. Ketika saya berhenti dan memulai kembali dari lap pertama saya sudah cepat dan saya hanya mencoba melakukan lap yang sangat kompetitif."

"Tetapi, dalam posisi aman karena saya tahu saya tidak memiliki lap di percobaan pertama. Penting untuk menyelesaikan putaran itu," ujar Bagnaia.

Bagnaia gagal finis pada balapan MotoGP Jepang setelah berusaha menyusl Quartararo di tikungan akhir.

Balapan MotoGP Thailand 2022 akan dimulai pukul 15.00 WIB. 

Berikut link live streaming balapan MotoGP Thailand 2022.