Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bahkan mereka mampu mencetak lima angka secara beruntun untuk membuat Ana/Tiwi tertinggal 10-4 menjelang interval gim pertama.
Hanya berselang sebentar, Aimsaard/Aimsaard berhasil menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-7.
Usai interval gim pertama Ana/Tiwi mencoba untuk keluar dari tekanan Aimsaard/Aimsaard dan menghasilkan beberapa angka tambahan.
Sempat tertinggal 16-9 berkat raihan lima angka beruntun dari Aimsaard/Aimsaard, Ana/Tiwi terus mencoba untuk bangkit.
Menjelang akhir gim pertama Ana/Tiwi mampu mencetak lima angka beruntun dan mengubah kedudukan menjadi 14-17.
Ana/Tiwi terus berusaha untuk memperkecil ketertinggalannya dari Aimsaard/Aimsaard, namun saya gim pertama harus berakhir dengan kekalahan 16-21.
Memasuki gim kedua, giliran Aimsaard/Aimsaard yang mengambil inisiatif untuk menyerang lebih dulu.
Pasangan asal Negeri Gajah Putih tersebut berhasil menciptakan tiga angka secara beruntun untuk membuat mereka unggul 3-0 atas Ana/Tiwi.
Tensi pertandingan antara Ana/Tiwi dan Aimsaard/Aimsaard meningkat pada awal gim kedua, kedua pasangan saling mencuri angka.