Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Kena Tsunami 6 Gol, Erik ten Hag Percaya Proses

By Beri Bagja - Senin, 3 Oktober 2022 | 05:20 WIB
Para pemain Manchester United lesu meninggalkan lapangan usai dikalahkan Manchester City pada lanjutan Liga Inggris di Etihad Stadium (2/10/2022). (LINDSEY PARNABY/AFP)

Dia tampak kesal karena hal tersebut berakibat terjadinya gol-gol lawan.

"Kami tidak mengikuti aturan sehingga tidak disiplin. Ini tak bisa terjadi, tak bisa diterima," ujarnya.

Meski demikian, Ten Hag percaya sederet kesalahan tersebut akan mendewasakan timnya.

Apalagi, ini baru Derbi Manchester perdana bagi sang pelatih gundul sejak dilantik Manchester United akhir musim lalu.

Masih banyak pertandingan yang akan mereka lalui pula musim ini.

"Ini adalah proses. Ini baru satu pertandingan," kata eks pelatih Ajax.

"Mungkin melawan tim lain masalah-masalah itu tak akan datang, tetapi ketika menghadapi Manchester City, problem akan terjadi."

STIAN LYSBERG SOLUM/AFP
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, saat memberikan instruksi kepada anak-anak asuhnya.

"Saya ingin mengubah ide dan sikap dari tim. Kami melakukan reaksi di babak kedua."

"Kami ingin lebih berani dan mencetak tiga gol. Hanya dari kesalahan Anda bisa belajar," tutupnya.