Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di babak kedua, Real Madrid malah kebobolan gol cerdik Kike Garcia pada menit ke-50.
Memanfaatkan umpan Unai Garcia, Kike melepaskan sundulan yang tidak mampu dijangkau oleh Andriy Lunin.
Skor pun berubah menjadi sama kuat 1-1 untuk Real Madrid dan Osasuna dalam laga tersebut.
Real Madrid sebenarnya memiliki peluang sangat besar untuk meraih kemenangan setelah David Garcia diusir wasit Guillermo Cuadra pada menit ke-78.
David Garcia mendapatkan kartu merah langsung setelah melanggar Karim Benzema di dalam kotak penalti.
Real Madrid pun mendapatkan hadiah penalti dan berpeluang membalikkan keadaan menjadi 2-1.
Namun, sepakan keras Benzema justru membentur mistar gawang dan gagal berbuah gol bagi Los Blancos.
Real Madrid kembali mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol kemenangan pada menit ke-81.