Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-17 Guam saat ini berada di peringkat kelima klasemen Grup B.
Pada pertandingan selanjutnya, timnas U-17 Guam akan menghadapi timnas U-17 Malaysia, Rabu (5/10/2022).
Baca Juga: Johann Zarco Jadi Pahlawan Ducati jika Francesco Bagnaia Sukses Juara
Lebih lanjut, Samuel San Gil mewakili Federasi Sepak Bola Guam menyampaikan belasungkawa atas insiden tragis yang terjadi seusai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya dalam pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Sabtu (1/10/2022).
"Pertama-tama izinkan saya mewakili Federasi Sepak Bola Guam," tutur Samuel San Gil.
"Menyampaikan rasa duka cita kami kepada keluarga dari para korban tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan," sambung Samuel San Gil.