Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Adapun Phillips, yang kini berseragam Manchester City, punya umpan-umpan pendek tajam, distribusi bola panjang akurat, dan kemampuan memulai serangan sambil menjalani tugas bertahan.
Sementara itu, jika butuh pemain yang serbabisa di lini tengah, Inggris punya sosok bernama Jude Bellingham.
Menurut laporan Coaches Voice yang dinukil BolaSport.com, Bellingham adalah pemain tengah serbabisa yang tidak dapat diprediksi keberadaannya di lapangan karena suka berpindah dari posisi awalnya dengan elegan.
Soal kreativitas, Inggris punya tiga sosok bernama Mason Mount, Phil Foden, dan Emile Smith Rowe.
Mount punya keahlian dalam menghubungkan permainan antara lini tengah dan sepertiga akhir lapangan.
Baca Juga: PIALA DUNIA - Demi Penuhi Ambisi Timnas Ghana Juara, Presiden Berangkatkan Suporter ke Qatar
Selain itu, Mount juga bisa masuk ke kotak penalti lawan untuk memberikan ancaman.
Smith Rowe adalah tipikal gelandang serang sangat energik dan mampu mendukung rekan satu timnya dengan bagus.
Smith Rowe cocok sebagai penggiring bola ulung dengan didukung kecepatan.
Adapun Foden sudah terbiasa diandalkan dalam peran winger dan false nine oleh pelatih Manchester City, Pep Guardiola.