Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hasil ini tentu menjadi alarm tersendiri bagi Juventus untuk segera mengakhiri masa kepelatihan Allegri.
Sayangnya, Juventus seperti menutup mata untuk tak segera memecat pelatih asal Italia ini dalam waktu dekat.
Padahal, dengan skuad yang berisi para pemain mentereng dan andal, Juventus seperti kesulitan meraih kemenangan.
Tagar Allegri Out menggema di jagat maya media sosial Twitter usai Juventus mengalami kekalahan dari AC Milan.
Sejatinya, desakan pemecatan Allegri ini sudah digaungkan sejak musim 2021-2022 lalu usai tim bermain kurang impresif.
Musim lalu, Juventus tak bisa bersaing di jalur perebutan scudetto dan terlempar dari perburuan trofi Liga Champions.
Sejumlah nama sempat dirumorkan sebagai pengganti Allegri, sebut saja seperti Antonio Conte dan Gian Piero Gasperini.
Namun, hingga saat ini belum ada tanda-tanda Juventus akan mendepak Allegri dari kursi kepelatihan.
Menarik untuk dinantikan sampai kapan Allegri mampu mempertahankan jabatannya sebagai pelatih meskipun mendapat banyak desakan untuk keluar.
Please @juventusfc #AllegriOut ???? pic.twitter.com/rnznASsTZV
— Fery Adi Putranto (@FeryIndp) October 8, 2022