Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bobby berhasil mengatasi perlawanan wakil Thailand, Woraphop Chuenkha dengan skor 21-14, 21-11.
Adapun Tegar menjungkalkan pemain asal Malaysia lainnya, Lim Chong King, juga melalui kemenangan straight game dengan skor 21-12, 21-8.
Meski begitu, keberhasilan tersebut gagal diikuti para pemain tunggal putra tuan rumah lainnya.
Mereka Alvi Wijaya Chairullah, Christian Adinata, dan Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay yang kompak terhenti pada babak-babak awal.
Alvi Wijaya Chairullah takluk dari mantan pemain juara dunia junior asal China, Sun Fei Xiang, dengan skor 21-11, 16-21, 11-21.
Adapun Christian Adinata juga tumbang di tangan wakil Malaysia, Lee Shun Yang, melalui permainan dua gim 13-21, 9-21.
Sebelumnya, kekalahan harus diterima juara Indonesia International Series, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay, pada babak pertama.
"Mengenai kekalahan hari ini, saya merasa tidak dalam performa terbaik. Di sisi lain lawan juga bermain lebih siap. Kegagalan saya dalam dua turnamen di Yogyakarta lalu cukup berpengaruh terhadap penampilan saya pada hari ini. Saya merasa kepercayaan diri saya menurun dan seperti tidak mengenal diri sendiri," kata Christian.