Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA - Nafas Argentina Lega Lagi Setelah Dengar Kabar Dybala

By Sri Mulyati - Kamis, 13 Oktober 2022 | 20:30 WIB
Ekspresi Paulo Dybala saat menderita cedera dalam laga AS Roma kontra Lecce di Liga Italia 2022-2023, Senin (10/10/2022). (TWITTER.COM/ROYNEMER)

Argentina dijadwalkan akan melakoni laga perdananya di Piala Dunia pada 20 November 2022.

Di atas kertas, Dybala masih memiliki cukup waktu untuk bergabung dengan skuad Argentina.

Tentu ada syarat khusus yang bisa melancarkan rencana baru ini.

Masa pemulihan Dybala dari cedera yang ia derita saat ini tidak boleh lebih dari satu bulan.

Saat ini, penyerang berjuluk La Joya tersebut telah memulai program pemulihannya.

Namun, Dybala juga masih berkewajiban melakukan pemeriksaan medis secara lebih lanjut pada pekan depan.

Argentina menjadi pihak yang paling diuntungkan jika Dybala bisa pulih tepat waktu.

Baca Juga: Kontrak Sisa 1 Tahun, Erling Haaland Diyakini Jadi Faktor Pep Guardiola Bertahan di Man City

Pasalnya, AS Roma harus merelakannya absen selama sebulan penuh.

Dybala merupakan pemain terbaik klub Serigala Ibu Kota Italia tersebut.