Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sibuknya Persis Solo: Tetap Latihan hingga Gelar Uji Coba Sehari 2 kali

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 16 Oktober 2022 | 17:45 WIB
Pelatih sementara Persis Solo, Rasiman. (INSTAGRAM/@PERSISOFFICIAL)

Pada sore harinya, Persis menantang tim amatir NZR Sumbersari dan menang dengan skor identik.

Kali ini, lima gol dibukukan oleh dwigol Ryo Matsumura, Samsul Arif, Fernando Rodrigues dan Abdri Ibo.

Cartaker Persis, Rasiman menjelaskan alasan tim tidak diistirahatkan dan bahkan menggelar uji coba.

Menurut dia, hal ini bertujuan untuk menjaga kebugaran semua pemain sembari menanti kabar kelanjutan Liga 1.

Diharapkan para pemain langsung siap bertempur ketika kompetisi akan kembali bergulir.

Rasiman juga mengatakan Persis mengagendakan dua kali uji coba pada pekan depan.

"Kita menjaga momen para pemain. Setelah ini minggu depan akan ada away ke Jawa Timur, kemungkinan akan bermain sebanyak dua pertandingan," kata Rasiman.

"Sampai saat ini yang sudah konfirmasi adalah Persegres Gresik United, lalu pertandingan kedua kemungkinan akan menghadapi Persekabpas," imbuhnya.

Baca Juga: Bali United Gelar Sosialisasi Safety dan Security Bersama Perwakilan Suporter

Rasiman menambahkan, program latihan tim bakal tetap berlanjut tapi intensitasnya tidak seperti saat berkompetisi.