Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Valencia Raih Hasil Imbang Ketiga, Atletico Madrid Gagal Pepet Barcelona

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 19 Oktober 2022 | 04:53 WIB
Atletico Madrid hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Rayo Vallecano dalam lanjutan Liga Spanyol 2022-2023. (TWITTER.COM/OPTAJOSE)

Sepakan penalti Radamel Falcao pada menit ke-90+2 membuyarkan kesempatan Atletico untuk memepet posisi Barcelona di klasemen sementara Liga Spanyol.

Los Rojiblancos akhirnya gagal mendulang poin penuh setelah mengakhiri laga 1-1 dengan Rayo Vallecano.

Baca Juga: Bintang Piala Dunia - Ronaldo Nazario, Si Kuncung Fenomenal yang Hancurkan Raksasa dari Jerman

Tambahan satu angka di kandang menempatkan pasukan Diego Simeone di peringkat ketiga dengan perolehan 20 poin.

Sementara Rayo masih tertahan di peringkat ke-10 dengan koleksi 12 poin.

Pada laga lainnya, hasil imbang juga diraih oleh Athletic Bilbao.

Athletic Bilbao bermain sama kuat 2-2 melawan Getafe di Stadion Alfonso Perez.

Berikut hasil Liga Spanyol 2022-2023 pekan ke-10, Rabu (19/10/2022) dini hari WIB:

  • Sevilla 1-1 Valencia (Erik Lamela 86'; Edinson Cavani 6')
  • Getafe 2-2 Athletic Bilbao (Carles Alena 27', Munir El Haddadi 76'; Inaki Williams 2', Raul Garcia 62')
  • Atletico Madrid 1-1 Rayo Vallecano (Alvaro Morata 20'; Radamel Falcao 90+2'-pen)


Klasemen Liga Spanyol

Standings provided by Sofascore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P