Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ronaldo sudah mengeluarkan pernyataan mengenai tindakan yang dilakukannya tersebut, tetapi tidak ada kata maaf yang ditulis olehnya.
Pernyataan tersebut disinyalir hanya sebagai penenang media saja mengingat hubungan Man United dan Ronaldo sejak awal musim memang renggang.
Ronaldo yang menginginkan hengkang terkesan ditahan-tahan oleh manajemen hingga pada akhirnya tetap berada di Old Trafford musim ini.
Kontrak sang bomber akan berakhir pada Juni 2023 atau kurang lebih sekitar 8 bulan lagi.
Dilansir BolaSport.com dari INews, kontrak Ronaldo bisa diakhiri lebih cepat dari rencana awal.
Sejatinya, beberapa waktu belakangan rumor Ronaldo untuk pergi pada bursa transfer musim dingin Januari 2023 telah menyeruak.
Apabila pada Januari nanti sang agen, Jorge Mendes, tidak menemukan klub bagi Ronaldo, maka Man United siap melepasnya.
Meski Man United bakal mengalami kerugian, mereka menganggap hal ini adalah yang terbaik bagi kedua pihak.
???? Manchester United will consider releasing Cristiano Ronaldo on a free transfer in January if Jorge Mendes cannot find a new club for the 37-year old.
(Source: @iPaperSport) pic.twitter.com/ffKXL5VfBu
— Transfer News Live (@DeadlineDayLive) October 20, 2022