Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Denmark Open 2022 - Evaluasi Apriyani/Fadia Usai 3 Kali Kena Revans dari Pasangan Unggulan
Skor masih tetap sama jelang interval.
Leo/Daniel merebut poin ke-11 lebih dahulu melalui sambaran keras Leo di depan net. Juara Singapore Open itu unggul 11-10.
Selepas jeda, lagi-lagi smes keras dari Daniel merepotkan Marcus/Kevin. Leo/Daniel unggul tiga angka pada 12-15.
Leo/Daniel makin berada di atas angin saat mencatatkan game point dengan keunggulan enam angka. Skor sementara 20-14.
Sempat kecolongan satu poin, Leo/Daniel memastikan kemenangan pada gim kesatu berkat pengembalian Marcus yang membentur net.
Leo/Daniel masih perkasa pada awal gim kedua. Mereka langsung membuka keunggulan tiga angka pada 4-1.
Margin skor sama kembali tercipta pada 9-6. Marcus/Kevin merespons dengan berbalik menekan.
Namun, kesalahan Kevin membuat Leo/Daniel menjaga keunggulan mereka pada interval dengan skor 11-8.
Setelah jeda 1 menit, Leo/Daniel masih memegang kendali dengan menambah keunggulan mereka menjadi 14-10.