Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Singgung Persaingan Juara Piala AFF 2022, Pelatih Thailand Tak Anggap Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 25 Oktober 2022 | 13:30 WIB
Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking. (INSTAGRAM/@CHANGSUEK)

Pelatih timnas Thailand tersebut mewaspadai kiprah Vietnam sebagai tim berperingkat tertinggi di ASEAN.

"Secara umum, Vietnam masih merupakan lawan nomor satu pada turnamen ini," kata Alexander Polking dilansir BolaSport.com dari TheThao247 pada Senin (24/10/2022).

"Saya tahu mereka sangatah kuat, tetapi kita tetap menunggu kapan mereka akan menunda kompetisi nasional dan pemain mana yang akan dipanggil (untuk Piala AFF 2022)."

"Kita harus mengamati jadwal J-League (Liga Jepang) dan Thai League, karena jadwal liga akan ditunda lebih awal karena Piala Dunia."

"Bagaimanapun, kita harus menentukan apa yang dibutuhkan agar para pemain terbaik bisa kembali untuk membela timnas Thailand," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P