Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun Ong/Teo mampu menyamakan kedudukan menjadi 6-6.
Leo/Daniel kembali memimpin dengan skor 9-7, tapi Ong/Teo yang juga bermain dengan baik justru berhasil membalikan keadaan menjadi 11-9 pada interval.
Selepas jeda, pertandingan kembali berjalan alot setelah skor berimbang lagi, 14-14.
Leo/Daniel sempat tiga kali, namun selalu berhasil disamakan Ong/Teo hingga skor 17-17.
Juara Singapore Open itu akhirnya mampu mencatatkan game point lebih dulu dengan keunggulan 20-17.
Pengembalian bola yang menyamping dari Ong/Teo akhirnya memaksa pertandingan berlanjut hingga ke gim penentuan.
Baca Juga: Link Streaming French Open 2022 - Penampilan Fajar/Rian dan Misi Balas Dendam Ganda Putri
Pada gim pamungkas, Leo/Daniel mampu mengambil alih permainan setelah memimpin dengan skor 4-1.
Ong/Teo terus menebar ancaman setelah berhasil menyamakan kedudukan saat skor 6-6.
Leo/Daniel unggul lagi 9-7 tetapi Ong/Teo untuk kesekian kalinya membuat skor berimbang menjadi 9-9.