Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya soal Kelanjutan Liga 1 2022/2023, Ketum PSSI Beri Jawaban Gantung, Iwan Budianto Menyaut

By Abdul Rohman - Jumat, 28 Oktober 2022 | 16:43 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangan jumpa pers di Lapangan Hokky, Senayan, Jakarta, 28 Oktober 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

PSSI sendiri tengah fokus di Satuan Tugas (Satgas) Transformasi Sepak Bola Indonesia.

Satgas ini terdiri dari PSSI, unsur pemerintah, yakni Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Kesehatan, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia Junior 2022 - Kurang Sabar Jadi Biang Kerok Kekalahan Bodhi dari Unggulan Pertama

Serta Polri, lalu mendapat dukungan dari FIFA maupun AFC.

"Tunggu nanti perkembangan kita koordinasi dengan pemerintah," tutur Iriawan.

"Karena nanti yang mengizinkan pemerintah."

"Tapi opsi-opsi akan dipaparkan oleh LIB nanti malam di tempat kami (Kantor PSSI)," tutup pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P