Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih asal Inggris itu mengaku merasa istimewa menyambut reuni perdananya dengan Brighton di Amex Stadium.
"Tentu saja, akan istimewa bagi saya untuk kembali ke Brighton," kata Potter pada konferensi pers prapertandingan.
"Saya menghabiskan tiga tahun bahagia di sana dan saya tidak sabar untuk kembali," lanjut Potter.
Potter juga menyampaikan alasannya untuk pindah ke Chelsea dan berpisah dengan Brighton.
"Terkadang hidup memberi Anda peluang dan Anda harus mengambilnya atau tidak," ujar Potter.
"Kesempatan untuk menjadi pelatih kepala di Chelsea adalah kesempatan yang fantastis bagi saya dan staf saya."
"Waktunya tidak bagus untuk siapa pun dan terkadang itu terjadi, tetapi keputusan untuk bekerja di sini terlalu bagus untuk ditolak," tutur dia lagi.
Selain perasaannya sendiri, Potter juga sadar kalau dirinya pasti akan mendapatkan respons yang berbeda-beda dari suporter Brighton.