Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Bundesliga - Sadio Mane Mode Garang, Bayern Muenchan Kembali ke Singgasana

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 30 Oktober 2022 | 04:30 WIB
Para pemain Bayern Muenchen merayakan gol yang dicetak Sadio Mane ke gawang FSV Mainz 05 dalam matchday 12 Bundesliga 2022-2023 di Stadion Allianz Arena, Sabtu (29/10/2022). (TWITTER.COM/OPTAFRANZ)

Gnabry sukses menjebol gawan Mainz usai memanfaatkan assist dari winger anyar Bayern Muenchen, Sadio Mane.

Bayern Muenchen terus menekan lini pertahanan Mainz dan akhirnya kembali mencetak gol pada menit ke-28.

Kali ini, Jamal Musiala yang mencetak gol untuk Bayern Muenchen usai memanfaatkan umpan dari Eric Maxim Choupo-Moting.

Bayern Muenchen kembali mendapatkan peluang untuk mencetak gol pada menit ke-43.

Kali ini, tim asuhan Julian Nagelsmann itu mendapatkan hadiah penalti setelah Sadio Mane dijatuhkan oleh Alexander Hack di dalam kotak terlarang.

Mane sebenarnya sempat gagal mengeksekusi tendangan penalti tersebut, tetapi ia langsung menyambar bola yang berhasil ditepis oleh Robin Zentner.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Anggap Senegal Bukan Favorit di Piala Dunia 2022, Sadio Mane: Kualitas Kami Masih Kalah dari Prancis dan Spanyol

TWITTER.COM/FCBAYERNEN
Para pemain Bayern Muenchen merayakan gol ke gawang FSV Mainz 05 dalam matchday 12 Bundesliga 2022-2023 di Stadion Allianz Arena, Sabtu (29/10/2022).

Dengan tendangan kaki kiri, Mane mengubah bola rebound itu menjadi gol ketiga bagi Bayern Muenchen.

Mainz sempat memiliki harapan untuk mengimbangi Bayern Muenchen usai Silvan Widmer mencetak gol pada menit ke-45.