Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Terancam Jadi Tim Italia Paling Memalukan di Liga Champions saat Lawan Lionel Messi cs

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 1 November 2022 | 12:30 WIB
Ekspresi dua pemain Juventus,Manuel Locatelli (kiri) dan Arkadiusz Milik (R) pada matchday 5 Grup H Liga Champions versus Benfica di Estadio Da Luz, Rabu (26/10/2022). (PATRICIA DE MELO MOREIRA/AFP)

Juventus akan finis di posisi terakhir apabila kalah atau bermain dari Lionel Messi cs dan Maccabi Haifa berhasil menang melawan Benfica.

Hal itu dikarenakan Juventus hanya akan mengoleksi tiga atau empat poin, sementara Maccabi Haifa akan menorehkan enam poin.

Dengan posisi itu, Juventus dipastikan akan menjadi juru kunci Grup H.

Apabila hal itu benar-benar terjadi, Juventus akan menjadi tim Italia yang paling memalukan di Liga Champions musim ini.

Pasalnya, tiga tim lainnya dipastikan tidak akan finis sebagai juru kunci.

Baca Juga: Juventus Vs PSG - Bianconeri Dilanda Tsunami Cedera, 12 Pemain Harus Absen

RONALDO SCHEMIDT/AFP
Winger Maccabi Haifa, Omer Atzily, merayakan gol ke gawang Juventus dalam laga Grup H Liga Champions di Stadion Sammy Ofer, Selasa (11/10/2022).

Napoli dan Inter Milan sendiri sudah dipastikan akan lolos ke babak 16 besar.

Sementara itu, AC Milan masih berpeluang untuk lolos ke babak 16 besar dan tidak mungkin finis sebagai juru kunci.

Oleh karena itu, Juventus mau tidak mau harus menang dari Lionel Messi cs dalam matchday terakhir babak penyisihan Grup H.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P