Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA - Perketat Keamanan, Pesawat Timnas Polandia Dikawal Militer saat Perjalanan ke Qatar

By Khasan Rochmad - Jumat, 18 November 2022 | 22:00 WIB
Pesawat timnas Polandia dikawal dalam perjalanan ke Qatar untuk Piala Dunia 2022 sebagai bentuk pengamanan oleh pesawat militer. (TWITTER.COM/NYPOST)

"Kami dikawal ke perbatasan selatan Polandia dengan pesawat F16! Terima kasih dan salam untuk para pilot!" tulis twit tersebut.

Polandia sendiri berangkat pada Kamis (17/11/2022) dan sudah tiba dengan selamat pada Jumat (18/11/2022) dini hari waktu Qatar.

Nantinya, Polandia akan bertarung di Grup C bersama Argentina, Meksiko, dan juga Arab Saudi.

Pertandingan perdana Polandia adalah melawan Meksiko dengan berlangsung pada Selasa (22/11/2022) pukul 23.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P