Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

TC Timnas U-20 Indonesia Berakhir, Shin Tae-yong dan Rombongan Tinggalkan Spanyol

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 24 November 2022 | 09:45 WIB
Ivar Jenner dalam perebutan bola saat pertandingan uji coba timnas U-20 Indonesia melawan Malaga U-19 di Marbella Football Center Malaga, Spanyol, Rabu (23/11). (PSSI)

"Setelah ini tim akan pulang ke Indonesia, pemain akan kembali ke klub terlebih dahulu," ujar Ketum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Setelah itu, akan ada pemusatan latihan lagi jelang persiapan menghadapi Piala AFC U-20 dan tentunya Piala Dunia U-20 tahun depan."

"Kami berharap di dua ajang tersebut, Indonesia mampu meraih prestasi terbaik," harap Iriawan.

Pemusatan latihan timnas U-29 Indonesia di Spanyol berakhir cepat dari jadwal yang telah dirancang.

TC di Spanyol awalnya digelar hingga 4 Desember mendatang. Namun Shin Tae-yong meminta dipercepat.

Sebab, juru taktik asal Korea Selatan itu harus mempersiapkan timnas senior Indonesia yang bakal main di Piala AFF 2022.

Baca Juga: Erick Thohir Menempati Posisi Teratas Dalam Survei Calon Ketua Umum PSSI

Dia akan mengambil alih kendali timnas Indonesia yang akan menggelar pemusatan latihan di Bali mulai 28 November mendatang.

Sebanyak 28 pemain timnas Indonesia sudah Shin Tae-yong umumkan untuk TC nanti.

Terdapat nama-nama langganan timnas seperti Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Pratama Arhan, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaiman

Di samping itu, ada dua wajah lama yang kembali masuk dalam daftar pemain timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022, yakni Hansamu Yama dan Andy Setyo.

Adapun Piala AFF 2022 akan digelar pada 20 Desember 2022 sampai 16 Januari 2023.

Timnas Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P