Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Murid kebangaan Valentino Rossi, Francesco Bagnaia, telah menunjukkan mentalitas luar biasa pada MotoGP 2022.
Francesco Bagnaia meraih prestasi gemilang bersama timnya Ducati pada MotoGP 2022 dengan menjadi juara dunia di kelas utama.
Gelar juara dunia Francesco Bagnaia ini mengakhiri penantian Ducati yang terakhir kali berjaya bersama Casey Stoner pada musim 2007.
Selain itu, prestasi gemilang ini membuat Francesco Bagnaia menjadi pembalap Italia pertama yang merajai kelas utama.
Terakhir kali pembalap Italia mampu juara dunia pada 2009 melalui Valentino Rossi yang kini menjadi mentor Francesco Bagnaia.
Gelar ini tidak didapatkan dengan mudah oleh pembalap berusia 25 tahun itu yang harus bersaing ketat melawan Fabio Quartararo (Yamaha).
Jika dibandingkan dengan Fabio Quartararo, Francesco Bagnaia mengawali kompetisi MotoGP 2022 dengan jalan yang tidak mulus.
Puncaknya terjadi usai GP Jerman di mana rider yang pernah menimba ilmu di akademi milik Valentino Rossi itu tertinggal jauh.
Baca Juga: Gacor di Moto3, Pembalap Ini Lebih Senang Jadi Titisan Jorge Lorenzo daripada Marc Marquez