Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Adapun Bagnaia punya kisah berbeda.
Sejak memulai kiprahnya di grand prix, Bagnaia sudah memakai empat nomor lomba berbeda yaitu 4 dan 21 di Moto3, 42 di Moto3, dan 63 di MotoGP.
Memang, alasan Bagnaia mengganti nomor balapnya adalah karena sudah dipakai duluan oleh pembalap lainnya saat naik kelas.
Sementara mengenai musim depan, Bagnaia tidak menutup peluang untuk memakai nomor yang membuatnya "terpesona".
"Pfff, (tentang nomor 1) saya merasa senang karena bisa memiliki masalah seperti ini," kata Bagnaia, dilansir BolaSport.com dari The-Race.
"Sejujurnya, saya harus mempertimbangkannya secara serius karena tentunya tidak semua orang bisa memakai nomor satu."
"Meski begitu, menggunakan nomor satu akan memberi tekanan yang besar."
"Saya selalu terpesona dengan para pembalap yang menggunakan nomor satu. Jadi, kita lihat saja nanti. Sulit untuk memilihnya."
Baca Juga: Gacor di Moto3, Pembalap Ini Lebih Senang Jadi Titisan Jorge Lorenzo daripada Marc Marquez