Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Timnas Belanda Bicara Pemain Keturunan yang Gabung ke Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 26 November 2022 | 17:00 WIB
Mantan pemain timnas Belanda, Ron Vlaar, saat jumpa pers Oranje Indonesia Festival di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 24 November 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baru pada 2015, Stefano Lilipaly memutuskan untuk bergabung ke Persija Jakarta.

Namun saat itu kompetisi sepak bola di Indonesia tidak berjalan karena PSSI dibekukan FIFA akibat intervensi dari pemerintah.

Stefano Lilipaly pun akhirnya memutuskan untuk kembali ke Belanda dan bergabung dengan beberapa klub di sana.

Baru pada 2017, Stefano Lilipaly memutuskan bergabung dengan Bali United.

Baca Juga: Starting XI Tunisia Vs Australia - Kuda Hitam Piala Dunia 2022 Lomba Lari dari Juru Kunci

Sampai saat ini, pemain yang sekarang membela Borneo FC itu masih berkarier di Indonesia.

Stefano Lilipaly juga beberapa kali dipanggil ke timnas Indonesia.

Selain Stefano Lilipaly, Ron Vlaar juga mengenal dengan Sylvano Comvalius.

Sylvano Comvalius merupakan pesepakbola asal Belanda yang bersinar bersama Bali United di Liga 1 2017.

Baca Juga: Ditawari Cristiano Ronaldo, 9 Klub Besar Eropa Kompak Tutup Pintu, Hanya Tersisa 2 Opsi untuk Pelabuhan Baru CR7