Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Pesan Greysia Polii untuk Apriyani/Fadia: Jaga Konsistensi
"Kalau target juara, ada di tiga nomor ganda dan tiga nomor tunggal."
PB Djarum menetapkan target tersebut bukan tanpa perhitungan, pasalnya dari skuad yang dibawa ada beberapa pemain unggulan yang berpotensi meraih gelar juara.
Misalnya dari sektor ganda putra U15 tim PB Djarum memiliki Muhammad Rizki Mubbarok/Raihan Daffa Edsel Pramono yang berpotensi meraih gelar.
Selain itu dari sektor ganda putri, Bernadine Anindya Wardana/Titis Maulida Rahma juha menjadi unggulan dan punya peluang meraih gelar juara.
Darren Aurelius/Titis Maulida Rahma yang turun di sektor ganda campuran U17 juga berpotensi menggondol medali emas dari ajang tersebut.
Selain dari nomor ganda, skuad PB Djarum juga memiliki beberapa pemain unggulan di nomor tunggal.
Pertama ada Radithya Bayu Wardhana uang turun di nomor tunggal putra U15 sekaligus menjadi unggulan keempat.
Selain itu, ada Mohammad Zaki Ubaidillah yang turun di nomor tunggal putra U17 sekaligus menjadi unggulan kedelapan dan berpeluang untuk meraih gelar juara.
Pihak PB Djarum berharap para atletnya bisa menjadi yang terbaik pada kelompok umur masing-masing.