Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala Dunia 2022 - Korea Selatan Vs Ghana 2-3, Dwigol Mohammed Kudus Pastikan Tripoin Perdana

By Beri Bagja - Senin, 28 November 2022 | 22:02 WIB
Mohammed Kudus merayakan golnya dalam duel timnas Korea Selatan vs Ghana di Piala Dunia 2022 di Education CIty (28/11/2022). (JUNG YEON-JE/AFP)

Namun, Son Heung-min dkk gagal mengonversi 6 tembakan menjadi peluang akurat, apalagi gol.

Adapun timnas Ghana begitu efektif karena mendapatkan 2 golnya hanya dari 2 percobaan.

Memasuki babak kedua, timnas Korea Selatan lebih intensif menekan musuh untuk mengatasi ketertinggalan.

Baca Juga: Susunan Pemain Korea Selatan Vs Ghana - Incar Gol Pertama di Piala Dunia 2022, Son Heung-min Jadi Primadona

Tanda kebangkitan sudah tampak ketika bola tandukan Cho Gue-sung diblok secara apik oleh kiper Ghana, Lawrenca Ati Zigi (53').

Peluang on target pertama timnas Korsel di Piala Dunia 2022 tersebut pun memicu serangan yang berbuah hasil 5 menit kemudian.

Sundulan Cho sembari menjatuhkan diri kali ini sukses menaklukkan Ati Zigi.

Prosesnya diawali kejelian Lee Kang-in, yang baru masuk semenit di lapangan, merebut bola dari Tariq Lamptey dan langsung mengirimkan crossing kepada Cho.

Cuma tiga menit berselang, kepala Cho Gue-sung lagi-lagi menghasilkan gol.

Raja gol Liga Korea Selatan 2022 ini berdiri paling tinggi saat menanduk masuk umpan Kim Jin-su dari sisi kiri.