Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Geram dengan Kebijakan PBSI, Tunggal Putra Ini Pilih Bela Kroasia

By Wawan Saputra - Kamis, 1 Desember 2022 | 00:00 WIB
Postingan pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Aria Dinata yang memilih bela Kroasia mulai tahun depan (INSTAGRAM/DINATAARIA_07)

Baca Juga: Catatan Spesial Para Unggulan Pertama BWF World Tour Finals 2022

Setelah itu Aria belum mengikuti turnamen kembali, kekecewaan Aria kepada PBSI semakin menjadi-jadi ketika tidak didaftarkan di empat turnamen yang dibiayai langsung oleh Federasi Badminton Kroasia.

Akibat hal itu, akhirnya Aria memutuskan untuk membela Kroasia mulai Januari 2023. Hal tersebut disampaikan langsung Aria melalui laman media sosialnya.

"Dari Indonesia ke Kroasia. Dua bulan saya tidak aktif mengikuti turnamen BWF (November dan Desember 2022)," tulis Aria dikutip BolaSport.com dari story Instagramnya, Rabu (30/11/2022).

"Saya adalah salah satu dari korban yang tidak didaftarkan di empat turnamen internasional oleh PBSI."

"Yang mana partisipasi dalam turnamen tersebut adalah atas permintaan dan dibiayai oleh Federasi Badminton Kroasia."

  1. 47th Victor FZ Forza Hungarian International Championships 2022 (02-02.11)
  2. XIII Mexican International 2022 (22-27.11)
  3. IV El Salvador International 2022 (29.11-04.12)
  4. Malta International 2022 (08-11.12)

Aria mengaku tidak mengerti mengapa PBSI tidak mendaftarkannya pada empat turnamen tersebut.

Baca Juga: Lee Zii Jia Disarankan Segera Cari Pelatih Baru

Meski dengan berat hati, akhirnya Aria memutuskan untuk membela Kroasia mulai Januari 2023.

"Saya sangat tidak mengerti mengapa saya tidak diizinkan untuk mengikuti turnamen internasional pada saat itu, padahal saya masih membela Indonesia," ucap Aria.