Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dimas Drajad saat ini juga tidak berlatih bersama Persikabo 1973.
Pemain asal Gresik, Jawa Timur, itu diminta untuk berlatih mandiri di rumah sambil menjaga kebugarannya.
Tim medis Persikabo 1973 sedang observasi untuk mengambil tindakan operasi cedera Dimas Drajad.
Sejauh ini belum diketahui berapa lama Dimas Drajad absen dari dunia sepak bola.
Baca Juga: Kini Giliran Marc Klok dan Saddil Ramdani Puji Lapangan Training Ground Bali United
"Semoga dia bisa cepat pulih dan bisa kembali bergabung ke Persikabo 1973 khususnya serta bisa membanggakan timnas Indonesia."
"Kami harapkan selain Piala AFF 2022, masih ada Liga 1 yang akan dilanjutkan."
"Semoga dia juga bisa bermain membela timnas Indonesia di pertandingan-pertandingan selanjutnya," tutup Ikhsan.
Piala AFF 2022 akan digelar pada 20 Desember 2022 sampai 16 Januari 2023.
Tim Merah Putih tergabung ke dalam Grup A bersama juara bertahan Thailand, Kamboja, Filipina, dan Brunei Darussalam.