Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akal Bulus Khamzat Chimaev Pindah ke Kelas Menengah Disindir Calon Lawan Sahabatnya

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 2 Desember 2022 | 16:15 WIB
Khamzat Chimaev (kiri) saat ditemani Darren Till (kanan) ketika menanti lawan datang sebelum bertarung pada UFC 273. (TWITTER.COM/UFC_AUSNZ)

BOLASPORT.COM - Siasat Khamzat Chimaev untuk bertarung di kelas menengah mendapatkan penolakan dari lawan yang akan dihadapi sahabatnya.

Khamzat Chimaev mendapatkan sindiran dari Dricus Du Plessis yang merupakan lawan yang akan dihadapi sahabatnya sendiri, Darren Till pada UFC 282.

Keinginan Khamzat Chimaev untuk naik ke kelas menengah memang menimbulkan kecemberuan bagi petarung lainnya.

Bagaimana tidak, Chimaev langsung meminta pertandingan gelar kelas menengah sebagai laga pertamanya di divisi itu.

Lebih-lebih Chimaev dengan entengnya meminta hal tersebut setelah melihat Alex Pereira menumbangkan Israel Adesanya pada UFC 281.

Wajar saja jika keinginan Chimaev menimbulkan pro dan kontra dari sejumlah pihak.

Baca Juga: Jadwal UFC Orlando - Duel 2 Jagoan yang Sedang Terluka sebagai Sajian Utama

Chimaev langsung menantang seorang petarung yang tak memiliki kelihaian dalam permainan bawah seperti Alex Pereira.

Pasalnya jika dilihat dari segi gaya permainan, hal itu dianggap sangat menguntungkan Chimaev dengan segala kemampuan grappling yang dia miliki.

Dricus Du Plessis yang akan menghadapi Darren Till pada UFC 282 dalam pertandingan kelas menengah dengan tegas menolak permintaan Chimaev yang dinilai tidak wajar.